MEDIAACEH.CO, Jakarta – Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono menitip salam dan doa untuk masyarakat Aceh melalui Wakil Gubenur Aceh, Muzakir Manaf.
“Mohon sampaikan salam permintaan maaf kepada masyarakat Aceh jika ada yang tidak terwujud pada saat pemerintahan SBY dulu. Semoga masyarakat Aceh selalu dalam lindungan Allah SWT,” kata SBY saat memberikan sambutan dalam acara peringatan maulid Nabi Muhammad SAW, yang diselenggarakan oleh Yayasan Sirajul Mudhi bersama Himpunan Ulama Dayah Aceh (HUDA) di Aula Serbaguna Perumahan DPR-RI Kalibata, Jakarta Selatan, Sabtu 6 Februari 2016.
Dikatakannya, menjelang berakhir masa kepemimpinannya pada tahun 2014 lalu, ia belum sempat berpamitan kepada masyarakat Aceh secara resmi.
Acara tersebut dihadiri oleh Susilo Bambang Yudhoyono (Presiden RI ke-6), Ferry Mursyidan Baldan (Menteri Agraria dan Tata Ruang, Muzakir Manaf (Wakil Gubernur Aceh), Malik Mahmud Al-Haytar (Wali Nanggroe), Teuku Riefky Harsya (DPR RI asal Aceh), Muslim (DPR RI asal Aceh, Khaidir (DPR RI asal Aceh), Teungku Muharuddin (Ketua DPR Aceh), Kautsar, T Iskandar, T Ibrahim (DPRA), Nova Iriansyah (Ketua DPD Demokrat Aceh).
Selain itu perwakilan ulama Aceh juga hadir Abu Kutakrueng, Waled Marhaban, Abu Mahmudin, Abuya Bukhari, Waled Huseini dan Waled Harmen.
Discussion about this post