MEDIAACEH.CO, Pekanbaru – Kandidat Ketua Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI), Herri Mauliza HR mengajak semua cabang yang ada di Indonesia untuk mendukung dirinya dalam kongres HMI yang berlangsung di Pekanbaru, 22-26 November 2015.
“Saya maju sebagai kandidat Ketua Umum PB HMI untuk menjadikan HMI sebagai pusat pembelajaran spritual dan intelektual cita Indonesia. Ini adalah visi saya!,” kata Herri Mauliza HR, 23 November 2015.
Salah satu yang menjadi misinya adalah meningkatkan posisi tawar HMI di kancah nasional dan internasional dengan cara membangun sinergisitas dan instansi pemerintahan atau swasta dalam upaya mewujudkan masyarakat yang berperaban.
Selain itu, juga dengan cara membangun kerjasama intensif dengan perwakilan-perwakilan negara sahabat sebagai upaya promosi HMI menuju panggung internasional.
“Dengan bersama, saya yakin dan percaya kita mampu mewujudkan apa yang kita cita-citakan bersama untuk kepentingan umat manusia dan HMI,” ujar Herri Mauliza HR, yang juga mahasiswa pascasarjana Universitas Indonesia ini.
Dikatakannya lagi, apabila ia dipercayakan memimpin PB HMI, ia akan mewujudkan apa yang ia rencanakan dalam visi dan misi, seperti mengoptimalkan dan modernisasi kelembagan HMI, revitalisasi pengkaderan HMI, revitalisasi gerakan perjuangan HMI, meningkatkan posisi tawar HMI di kancah Nasional dan Internasional, serta mengembangkan profesionalisme kelembagaan HMI.
“Ini agenda besar yang akan kita wujudkan bersama-sama apabila saya terpilih menjadi ketua PB HMI dalam kongres ini,” ujar Herri Maulizar HR.
“Saya berharap agar semua masyarakat Indonesia secara keseluruhan serta kawan-kawan se-ideologi di nusantara untuk dapat memberikan doa dan dukungan demi terwujudnya cita-cita yang mulia, agar kedepan HMI dapat menjadi patron pembangunan bangsa di masa depan dengan capaian yang diharapkan,” ujarnya.
Discussion about this post