MEDIAACEH.CO, Palembang – Peran dan kontribusi aktif dalam penguatan keagamaan, ekonomi, pemberdayaan, sosial dan kemasyarakatan harus dijadikan sebagai cara khidmat berorganisasi. Kebaikan yang dilakukan ke masyarakat akan menjadi kekuatan besar menggerakan visi misi keumatan.
Hal ini disampaikan Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang, Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag, M.Si, saat menerima audiensi Pimpinan Wilayah Muslimat Nahdlatul Ulama Sumatera Selatan, Jumat 21 Juli 2023.
“Kolaborasi Perguruan Tinggi dan Muslimat NU akan menjadi potensi mewujudkan program keumatan.Kolaborasi adalah sebuah proses menggerakkan penguatan keagamaan, sosial dan kemasyarakatan,” ungkap Prof. Nyayu.
Lebih lanjut, Rektor menghimbau Muslimat NU Sumsel memiliki strategi mengembangkan potensi bagi kemajuaan ummat. Dan harus melahirkan tokoh-tokoh perempuan perubahan bagi kemesalahatan ummat.
Sementara Ketua PW Muslimat NU Sumsel, Dra. Hj. Choiriyah, M. Hum menungkapan, tujuan dari silaturahmi ini untuk mengikat ide dan masukan dalam bentuk kolaborasi sebagai potensi efektif mewujudkan program keummatan.
“Muslimat NU dan Perguruan Tinggi akan menjadi potensi yang kuat lewat kolaborasinya dalam mengayomi dan menuntun ummat,” ungkap Choiriyah
Pada acara audiensi ini juga dilakukan penyerahan secara simbolis baju batik Muslimat NU kepada Rektor UIN Raden Fatah, yang juga menjadi Dewan Pakar di pengurusan.
Discussion about this post