MEDIAACEH.CO, Sabang – Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,3 terjadi di Kota Sabang, Aceh. Gempa terjadi pada kedalaman 13 kilometer.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa terjadi pada Minggu 10 April 2022 pukul 08.32 WIB. Titik pusat gempa dilaporkan berada di 178 km dari barat laut Sabang.
“178 km Barat Laut Kota Sabang Aceh,” tulis @infoBMKG.
Titik koordinat gempa berada di 7,35 derajat Lintang Utara (LU) dan 94,64 derajat Bujur Timur (BT). “Koordinat: 7.35 LU-94.64 BT,” cuitnya.
BMKG melaporkan gempa ini tidak berpotensi memicu tsunami. Belum ada informasi mengenai kerusakan yang timbul akibat gempa ini.
“Tidak berpotensi tsunami,” imbuh BMKG.[]
Discussion about this post