MEDIAACEH.CO, Denpasar – Persita berhasil menjadi satu dari empat tim yang sukses melaju ke semifinal Liga 2 2019. Namun pelatih mereka, Widodo Cahyono Putro, khawatir dalam menatap laga semifinal pada 2 Desember 2019.
Widodo menganggap jeda waktu ke fase empat besar dari laga terakhir di babak 8 besar pada 18 November terbilang singkat. Alhasil, ia harus menyusun program yang oke agar pemulihan pemain berjalan mulus.
“Yang jelas kami sangat khawatir dengan recovery pemain. Masa recovery ini yang mestinya perlu dikaji ulang. Kami sebagai pelaku sepak bola, saya sendiri mengalami pasti sangat kesulitan dengan recovery pendek,” tutur Widodo usai pertandingan.
Mengacu pada kondisi tersebut, Widdodo pun khawatir jadwal mepet ini berdampak buruk dengan performa pemain.
Terlepas dari itu, Widodo mulai fokus untuk menghadapi Sriwijaya di semifinal. Saat ini pihaknya tengah sibuk membedak kekuatan dan kelemahan lawannya itu.
“Kami akan menatap ke depan. Bagaimana taktis strategi kami. Kami akan melihat perkembangan bagaimana tim dari Sriwijaya selama ini,” ucapnya.[] (bolalob.com)
Discussion about this post