MEDIAACEH.CO, London – Playmaker flamboyan Mesut Ozil mendapat saran untuk mempertimbangkan pensiun dari sepak bola. Saran tersebut diberikan oleh eks pemain The Gunners, Paul Merson.
Ozil belakangan mulai tersingkir dari skuat utama Arsenal pilihan Unai Emery. Sejak pergantian tahun, pemain asal Jerman itu hanya bermain sebanyak dua kali di semua kompetisi.
Terbaru, Ozil tak masuk skuat The Gunners untuk lawatan ke markas BATE Borisov. Hasilnya, tim asal London Utara itu mengalami kekalahan 0-1 di Belarusia.
Merson merasa heran dengan kebijakan Emery yang tak sering memainkan Ozil. Merson pun menyebut daripada tak bermain, Ozil bisa jadi memilih pensiun saja.
“Anda memainkan para pemain terbaik Anda dan bekerja di sekeliling mereka. Ozil adalah pemain terbaik Arsenal dan dia tak bermain, itu membuat saya heran,” ujar Merson kepada Sky Sports.
“Dia harus duduk di rumah dan menyaksikan Arsenal serta berpikir ‘bagaimana bisa saya tak bisa masuk tim ini?’,” tambahnya.
Merson menegaskan bahwa Ozil merupakan pemain terbaik yang dimiliki skuat Arsenal saat ini. Karena itu ia mendesak Emery agar sering memainkan eks gelandang Real Madrid tersebut.
“Ozil tak terlalu berpengaruh hingga Anda harus membangun tim di sekitarnya, tapi dia harus bermain karnena dia merupakan pemain terbaik mereka,” tutur Merson.
“Dia tak akan berlari dan melakukan sliding tackle, itu tak akan pernah terjadi, dia dia membuat sesuatu terjadi. Arsenal harus percaya padanya, mereka tak cukup bagus untuk tak memiliki dia di tim,” tegasnya.
Sumber: Bola.net
Discussion about this post