Rabu, Mei 18, 2022
MEDIAACEH.CO
  • News
  • Headline
  • Sports
  • Politik
  • Ekonomi
  • Internasional
  • Health
  • Hiburan
  • Kolom
No Result
View All Result
  • News
  • Headline
  • Sports
  • Politik
  • Ekonomi
  • Internasional
  • Health
  • Hiburan
  • Kolom
No Result
View All Result
MEDIAACEH.CO

Kenali Gejala Serangan Jantung yang Mirip Flu

by Redaksi
22 Maret 2017
in Tak Berkategori
Reading Time: 3 mins read

MEDIAACEH.CO –  Jika Anda tiba-tiba merasakan nyeri dada, rasa tidak nyaman di salah satu atau kedua lengan, atau sesak napas, alarm di otak mungkin sudah hapal bahwa itu adalah gejala serangan jantung. Tapi bagaimana jika gejala yang Anda rasa hanya seperti mau flu, misalnya lelah dan lemas?

Gejala serangan jantung pada wanita dapat berbeda dari pria. Wanita seringkali tidak menyadari mereka sedang mengalami serangan jantung ketika itu terjadi.

Pengalaman empat wanita penyintas serangan jantung dari berbagai usia ini, dapat menjadi pelajaran bagi kita supaya tahu apa yang mereka rasakan di hari, jam, dan menit sebelum terjadinya serangan.

Satu hal yang pasti, jika Anda mungkin mengalami pengalaman serupa, segera kontak layanan darurat medis 119.

Jen, 42 tahun, (mendapat serangan jantung ketika usia 40 tahun)

Saya merasakan sakit di atas dan pertengahan punggung, tepat di antara tulang belikat. Juga di kedua lengan. Pada hari itu terutama, saya merasa lelah dan kurang mampu menyelesaikan aktivitas yang biasa saya kerjakan.

Saya adalah pelatihan maraton biasa berjalankaki sepanjang 27 Kilometer. Di tengah rute, saya terpaksa duduk dulu karena lelah sekali.

Saya bisa menyelesaikan rute yang biasa, hanya saja tiga hari kemudian mengalami serangan dan harus dirawat di rumah sakit.

Gejala yang saya rasa, datang dan pergi selama seminggu. Tapi pada satu malam, rasanya menjadi jauh lebih buruk. Seperti ada pisau ditusukkan dan diputar di antara tulang bahu saya.

Saya juga merasa seperti sedang mengalami sakit maag yang terburuk yang pernah saya alami seumur hidup.

Jujur, awalnya saya pikir memang itu sakit maag. Saya tidak pernah mengalami sakit di dada sebelumnya. Gejala serangan jantung pada wanita, benar-benar berbeda.

Paula, 64 tahun, (mendapat serangan jantung ketika usia 60 tahun)

Dua minggu sebelum serangan, saya saya mengalami mual-mual. Saya pikir itu karena virus. Sehari sebelum serangan, saya mengalami sesak napas.

Saya hampir tidak bisa naik ke atas kereta. Pada saat sampai di pintu kereta, saya merasa pusing dan lemas.

Atas saran teman, saya pergi ke ruang gawat darurat. Dokter mengatakan, jantung saya berdebar sangat cepat, sehingga harus menginap di rumah sakit.

Malam itu, jantung saya berhenti berdetak. Seorang perawat menemukan saya di lantai. Mereka butuh 15 menit untuk menghidupkan saya kembali.

Melisa, 37 tahun, (mendapat serangan jantung ketika usia 33 tahun)

Pada saat terjadi serangan, saya tidak menyadari bahwa itu adalah serangan jantung. Saya hanya tahu bahwa ada sesuatu yang tidak beres dan harus pergi ke rumah sakit.

Saya merasa sangat lemah, hampir ke titik tidak bisa berjalan tanpa bantuan. Saya juga berkeringat dingin, seperti mau flu, dan merasa nyeri di dada yang timbul tenggelam.

Saya ingin orang tahu, nyeri dada tidak selau membuat kita lemas dan belum tentu serangan jantung.

Hari itu, saya juga sesak napas hingga membutuhkan bantuan dari suami untuk naik ke mobil. Tapi, saat kami tiba di rumah sakit, saya mampu berjalan sendiri sampai ruang gawat darurat. Dada saya masih nyeri dan saya masih lemas.

Dokter bilang, gejala yang saya alami adalah gejala serangan jantung yang umum bagi wanita. Sebelumnya, dengan gejala yang mirip, saya didiagnosis pneumonia. Pada saat serangan jantung terdeteksi, kerusakan jantung saya sudah parah.

Eve, 44 tahun, (mendapat serangan jantung ketika usia 28 tahun)

Hari-hari menjelang serangan jantung, saya mengalami sakit kepala seperti migrain, sesak napas, dan merasa lelah. Dada kiri juga terasa sakit, lalu sisi kiri tubuh dan wajah.

Saya tidak tahu bahwa saya mengalami serangan jantung. Usia saya masih 28 tahun saat itu dan mengalami serangan jantung adalah hal terakhir yang saya pikirkan. []

Sumber: Kompas.com

Previous Post

Jerman vs Inggris 23 Maret 2017

Next Post

Jadwal Siaran Langsung Sepakbola 23-24 Maret 2017

JanganLewatkan!

9.624 Peserta Ikuti UTBK-SBMPTN Hari Pertama di USK

9.624 Peserta Ikuti UTBK-SBMPTN Hari Pertama di USK

by Zikirullah
17 Mei 2022
0

MEDIAACEH.CO, Banda Aceh - Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) telah dimulai di...

Ismail Rasyid Mendaftar Sebagai Calon Ketua Kadin Aceh

Ismail Rasyid Mendaftar Sebagai Calon Ketua Kadin Aceh

by Zikirullah
17 Mei 2022
0

MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – CEO PT Trans Continent (Royal Group) Ismail Rasyid resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Ketua Umum...

Swedia Resmi Daftar Anggota NATO, Tak Hiraukan Ultimatum Rusia

Swedia Resmi Daftar Anggota NATO, Tak Hiraukan Ultimatum Rusia

by Redaksi
17 Mei 2022
0

MEDIAACEH.CO, Stockholm - Swedia resmi mendaftar sebagai anggota Aliansi Pertahanan Negara Atlantik Utara (NATO) terlepas dari ultimatum Rusia yang menolak...

Next Post

Jadwal Siaran Langsung Sepakbola 23-24 Maret 2017

Guru dan Tenaga Medis Gratis Naik Pesawat di Papua

Discussion about this post

BeritaTerbaru

9.624 Peserta Ikuti UTBK-SBMPTN Hari Pertama di USK

9.624 Peserta Ikuti UTBK-SBMPTN Hari Pertama di USK

17 Mei 2022
Ismail Rasyid Mendaftar Sebagai Calon Ketua Kadin Aceh

Ismail Rasyid Mendaftar Sebagai Calon Ketua Kadin Aceh

17 Mei 2022
Swedia Resmi Daftar Anggota NATO, Tak Hiraukan Ultimatum Rusia

Swedia Resmi Daftar Anggota NATO, Tak Hiraukan Ultimatum Rusia

17 Mei 2022
Ukraina Setop Misi Tempur Lawan Rusia di Mariupol, Evakuasi Prajurit

Ukraina Setop Misi Tempur Lawan Rusia di Mariupol, Evakuasi Prajurit

17 Mei 2022
Konsumsi Mi Instan Campur Nasi, Dokter: Investasi Diabetes

Konsumsi Mi Instan Campur Nasi, Dokter: Investasi Diabetes

17 Mei 2022

BeritaTerpopuler

  • Pengawet Makanan yang Menggunakan Bahan Kimia

    Pengawet Makanan yang Menggunakan Bahan Kimia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Begini Cara Mengembalikan Kejantanan Pria

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Doa Tolak Bala

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Usai Berhubungan Seks, Jangan Lakukan 4 Hal Ini

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ini Empat Tahapan Infeksi HIV pada Tubuh Manusia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Home
  • Iklan
  • Karir
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Redaksi
  • Tentang Kami

© 2021 MEDIAACEH.CO

No Result
View All Result
  • News
  • Headline
  • Sports
  • Politik
  • Ekonomi
  • Internasional
  • Health
  • Hiburan
  • Kolom

© 2021 MEDIAACEH.CO