MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Asisten Keistimewaan, Ekonomi dan Pembangunan Setdakota Banda Aceh, Ir Gusmeri mengatakan, persoalan inflasi akan dibahas di forum Basajan (Banda Aceh, Sabang dan Jantho).
Menurut Gusmeri, persoalan inflasi perlu dibahas diforum tersebut karena ketiga wilayah ini merupakan daerah yang saling ketergantungan, dimana merupakan daerah penghasil dan konsumen.
“Saya pikir bukan hanya soal kerjasama wisata saja yang perlu kita bahas, inflasi juga perlu kita bahas di forum Basajan nanti,” ungkap Gusmeri, di ruang rapat Sekdakota Banda Aceh, Kamis 17 Maret 2016.
Sementara itu, perwakilan dari BI, Achmad memberikan masukan agar ada sebuah kerjasama perdagangan antar wilayah yang dikuatkan dengan SK pimpinan daerah.
“Ini sangat dimungkinkan dan telah dilakukan di sejumlah daerah di Indonesia,” ujar Ahmad.
Kata Achmad, ada tiga model kerjasama yang bisa dilakukan, yakni government to government, bisnis to bisnis dan government to bisnis.
“Salah-satu model ini saya pikir bisa dimanfaatkan oleh Banda Aceh dan Aceh Besar. Misalnya di Aceh Besar banyak sapinya dan Banda Aceh ada RPHnya,” tambah Achmad.[]
Discussion about this post