MEDIAACEH.CO, Blangpidie – Masyarakat Kecamatan Kuala Batee dan kecamatan Babahrot, Kabupaten Aceh Barat Daya mengeluh dengan seringnya PLN memadamkan listrik.
Pasalnya, pemadam listrik tersebut sering terjadi hampir tiap malam mengakibatkan banyak atifitas masyarakat terganggu.
Mukhlisin, Warga kecamatan Babahrot mengatakan, dirinya berharap PLN segera melakukan pembenahan, mengingat banyak aktifitas masyarakat yang terganngu akibat pemadaman tersebut.
"Terlalu sering mati lampu, ketika mau shalat maghrib sudah mati. Hidup 20 menit, kemudian mati lagi. Saya menyayangkan tidak adanya pemberitahuan adanya pemadaman listrik," kata Mukhlisin.
Listrik yang sering padam mulai dari Gampong Alue Pisang, Kecamatan Kuala Batee sampai ke Kecamatan Babahrot.
Mirisnya, kata Mukhlisin, pemadaman terjadi sekitar pukul 18.55 Wib di saat masyarakat hendak melakukan shalat Magrib," katanya.
Hal senada juga disampaikan Rusmiati, seorang guru pengajian di salah satu TPA di Desa Pantee Rakyat, Kecamatan Babahrot.
Akibatnya, Rusmiati harus meliburkan proses belajar mengajar karena listrik yang padam tidak menentu.
"Jika ada pemberitahuan, kami dapat memaklumi kendala yang terjadi di PLN. Listrik adalah kebutuhan yang sangat penting," ungkapnya.
Menurutnya, Pemadaman yang mendadak teresebut membuat aktifitas belajar mengajar di TPA sangat terganggu.
"Sayang anak–anak yang mengaji di TPA, ketika shalat magrib listrik mati, aktifitas mengaji jadi terganggu," ujarnya.
"Kami berharap pihak PLN segera menanggulangi hal tersebut. Sangat di sayangkan jika hal seperti itu terus berlanjut," harapnya.[]
Laporan: Syamsurizal | Abdya
Discussion about this post