MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Ketua Ketua DPW Partai NasDem Aceh Zaini Djalil mengatakan, selain mengundang para calon gubernur Aceh, Nasdem juga mengundang semua tokoh Aceh dalam silaturahmi dengan Surya Paloh.
"Semua tokoh Aceh kita undang, kita diskusi tentang politik kekinian Aceh, jadi perlu masukan dari semua para tokoh untuk Aceh yang lebih baik," ujar Zaini Djalil saat dihubungi mediaaceh.co, Rabu 9 Maret 2016.
Saat ditanyakan apakah Nasdem Aceh juga mengundang Zakaria Saman salah satu calon gubernur Aceh yang sudah menyatakan diri maju melalui independen, Zaini mengaku, akan menghubungi Zakaria Saman untuk mengadiri silaturahmi dengan Surya Paloh.
"Kita hubungi, karena beliau (Zakaria Saman) juga salah satu tokoh Aceh," kata Zaini Djalil.
Selain itu, Nasdem juga mengundang para calon bupati dan wali kota yang muncul dipublik dan juga yang sudah menyatakan diri maju dalam Pilkada 2017 mendatang.
"Para calon bupati yang kita undang itu bukan yang masuk dalam survey, tapi mereka yang sudah muncul dipublik dan yang sudah menyatakan diri maju," kata Zaini Djalil.
Dalam silaturahmi ini kata Zaini Djalil, Nasdem ingin mendapat masukan tentang kondisi terakhir Aceh menjelang Pilkada Aceh serantak 2017 mendatang.[]
Discussion about this post