MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Bupati Aceh Besar, Mukhlis Basyah berharap Bank Aceh menjangkau daerah kawasan yang memiliki gerak pertumbuhan dinamis.
"Kami berharap Bank Aceh yang merupakan bank milik daerah dapat menyasar semua kawasan," katanya di sela-sela meresmikan kantor cabang Pembantu Bank Aceh di Ajuen, Kecamatan Peukan Bada, Aceh Besar
Ia menjelaskan pertumbuhan ekonomi suatu daerah sangat dipengaruhi dengan kondisi sektor perbankan yang baik.
"Semakin banyak sektor perbankan yang ada tentunya menjadi cerminan bahwa perekonomian suatu daerah mengalami pergerakan tinggi," katanya.
Pemerintah Kabupaten Aceh Besar juga berkomitmen mendukung perkembangan bank-bank yang ada di Kabupaten Aceh Besar.
Pihaknya memberi apresiasi kepada pimpinan PT Bank Aceh yang selama ini sangat mendukung berbagai upaya peningkatan ekonomi, termasuk dengan membuka sejumlah kantor kas di beberapa kecamatan dalam wilayah kabupaten Aceh Besar yang sudah beroperasi pada tahun 2015.
Ada pun sejumlah kantor kas itu seperti kantor kas Lampeunerut Kecamatan Darul Imarah, Kantor Kas Cadek Kecamatan Baitussalam dan Kantor Kas Indrapuri Kecamatan Indrapuri.
Ia menambahkan sektor perbankan dapat memberikan berbagai bentuk skim kredit bagi pelaku usaha dalam upaya memicu pertumbuhan ekonomi di masyarakat.
Namun menjadi dilema di lapangan, jika skim kredit yang ditawarkan kepada publik tersebut tidak menyentuh sasaran kepada kelompok masyarakat dikalangan bawah, terutama masyarakat yang menjalankan usaha mikro, kecil dan menengah.
"Pemberian skim kredit yang tidak tepat sasaran akan menghambat laju pertumbuhan ekonomi dikalangan masyarakat yang tentunya juga akan menghambat penurunan angka kemiskinan di daerah," ujar Mukhlis Basyah.[]
Sumber: aceh.antaranews.com
Discussion about this post