MEDIAACEH.co, Banda Aceh – Ribuan pengunjung dari kabupaten/kota seluruh Aceh menghadiri pembukaan Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) ke-8.
Perhelatan yang digelar empat tahun sekali itu membuat masyarakat Aceh antusias datang ke lokasi PKA di Taman Sultanah Safiatuddin, Banda Aceh, Sabtu malam 4 November 2023. Pengunjung mulai memadati lokasi PKA sejak pukul 19.00 WIB.
Penampilan seni Rapa’i Pasee dan penyambutan “Saleum Keu Jamee” serta tarian kolosal menghibur para pengunjung.
Seorang pengunjung, Dian, mengatakan pembukaan PKA-8 sangat meriah karena banyak ditampilkan kesenian yang luar biasa. Menurutnya, perhelatan PKA ini merupakan event yang telah ditunggu-tunggunya.
Hal serupa juga disampaikan Muhajir. Ia datang jauh-jauh dari Aceh Selatan hanya untuk menyaksikan pembukaan PKA, serta untuk melihat adat dan budaya yang ditampilkan dari seluruh anjungan kabupaten/kota di Aceh.
Menurutnya, PKA bisa menjadi salah satu event edukasi bagi generasi muda Aceh. “Sangat bermanfaat karena dapat mengenalkan adat dan budaya kepada anak-anak. Meskipun dari jauh, saya tetap berupaya bawa anak-anak ke sini,” ujarnya.[]
Discussion about this post