MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Guru Besar UIN Ar-Raniry, Prof Dr Farid Wajdi MA mengatakan, lembaga dayah itu kuat, punya Ulama yang mengerti persoalan agama dan mengerti soal ilmu umum serta punya modal politik sebagai panutan masyarakat, memang paket lengkap itu ada di Dayah.
“Saya meminta agar kalangan dayah lebih percaya diri mengambil peran sebagai pemimpin untuk dapat berkontribusi terhadap negara,” kata Farid Wajdi dalam seminar hari santri, Sabtu 19 Oktober 2019 di Hotel Oasis Banda Aceh.
GUru Besar UIN Ar-Raniry itu mengatakan, masyarakat dalam melihat ulama dan santri harus secara komprehensif, saat ini ada ulama yang mampu membangkitkan ekonomi dayah, ada santri dengan kreatifitasnya sudah mampu memproduksi peci, pakaian, tas dan lain sebagainya.
“Ini terbukti Ulama dan santri tidak hanya mampu di bidang agama, namun juga mampu membangkitkan ekonomi umat,” ujarnya lagi.
Ia mengatakan, siapapun tidak boleh mendiskreditkan Santri dan Ulama dalam membangun negara ini, mereka punya potensi, malah kalau kita mau mengakuinya, potensi mereka lebih bagus daripada kita,” ujar mantan Rektor UIN Ar-Raniry itu.
Discussion about this post