MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Mengonsumsi buah nanas selama kehamilan menjadi salah satu pantangan dalam masyarakat Asia, khususnya Indnesia dan Malaysia.
Banyak orang meyakini bahwa kandungan dalam nanas dapat mengganggu pertumbuhan janin di dalam rahim hingga menyebabkan keguguran.
Salah satu kandungan dalam nanas yang dipercaya bisa menyebabkan keguguran adalah Bromelain. Zat ini merupakan kombinasi enzim yang bersifat menguraikan protein (proteolitik), yang berasal dari bagian tengah nanas.
Karena kemampuannya untuk menguraikan protein itulah, Bromelain sering digunakan untuk melunakkan daging.
Itulah sebabnya saat makan di restoran, daging yang jika dimasak biasa di rumah keras akan terasa sangat lembut.
Ada mitos yang mengatakan Bromelain dapat menyebabkan keguguran karena kemampuannya untuk menguraikan protein.
Katanya, Bromelain bisa menyebabkan protein di tubuh bayi menjadi membusuk sehingga terjadi keguguran.
Ada juga yang mengatakan Bromelain menguraikan protein di bagian leher rahim (serviks). Akibatnya, serviks menjadi lemah.
Tetapi tidak ada penelitian yang menunjukkan bahwa mengonsumsi nanas dapat menyebabkan keguguran. Sampai saat ini, penggunaan bromelain memiliki tingkat toksisitas yang rendah.[] (Dream.co.id)
Discussion about this post