MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Aksi unjuk rasa yang diikuti oleh puluhan mahasiswa dari beberapa kampus di Aceh berlangsung di Gedung DPR Aceh, Kamis 15 Agustus 2019, berakhir ricuh dan sejumlah mahasiswa turut diamankan oleh pihak kepolisian.
Demo yang digelar bertepatan dengan peringatan 14 tahun Aceh damai tersebut menuntut agar isi perjanjian damai direalisasi. Salah satunya adalah masalah bendera dan lambang Aceh.
Dalam aksi tersebut, para mahasiswa sempat mencoba mengganti bendera merah putih dengan bintang bulan. Namun dicegah oleh pihak keamanan sehingga terjadi gesekan hingga berakhir ricuh.
Kabarnya, salah seorang anggota DPR Aceh, Azhari Cage, turut menjadi korban saat kerusuhan tersebut terjadi. Politisi Partai Aceh tersebut diduga dikeroyok oleh sejumlah oknum polisi saat kejadian.
Dalam video yang tersebar di media sosial dan group WhatsApp, terlihat sejumlah oknum polisi berpakaian preman dan pakaian resmi ikut terlibat saat memukuli Azhari Cage.
Saat ini, Ketua Komisi 1 DPR Aceh tersebut telah membuat laporan pengaduan ke polda.
Selain itu, sejumlah mahasiswa juga ikut diamankan oleh pihak Polresta Banda Aceh untuk diperiksa dan dimintai keterangan.[]
Discussion about this post