MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Sejumlah venue dan fasilitas olahraga di pusat pagelaran Pekan Olahraga Aceh XIII di Jantho Sport City (JSC) di Kota Jantho, Aceh Besar belum rampung seutuhnya.
Pembukaan acara yang dipusatkan di lapangan dalam komplek JSC terbilang meriah meskipun kondisi gedung utama dan tanah di area JSC yang terbilang berlumpur akibat hujan. Bahkan sejumlah atlet juga mengeluhkan fasilitas penginapan atlet.
Amatan mediaaceh.co, Senin malam 19 November 2018, sejumlah pengunjung terpaksa melewati tanah yang berlumpur untuk dapat mendekati lokasi acara pembukaan.
Tidak hanya berlumpur, sejumlah gundukan tanah juga masih terlihat di dalam komplek JSC. Genangan air juga menghiasi halaman gedung olahraga itu.
Pelaksana Tugas Gubernur Aceh, Nova Iriansyah enggan berkomentar seputar fasilitas dan juga semrawutnya persiapan pagelaran acara empat tahunan itu.
“Karena hujan,” ujar Nova saat ditanyai awak media usai acara pembukaan Pora, Senin malam 19 November 2018.
Sementara itu, Bupati Aceh Besar Mawardi Ali mengatakan, tidak rampungnya pembangunan venue di JSC akibat telatnya perencanaan. Dia menargetkan, pada Desember mendatang seluruh venue akan rampung.
“Karena memang kita tahun ini kita melakukan perencanaan dan tahun ini kita membangun dan tahun ini kita melaksanakan Pora. Tapi ini tidak ada masalah karena kontraknya berakhir bulan Desember setelah ini kita lanjutkan kembali,” ujarnya.
Menurutnya, Pora hanya momentum untuk membangun fasilitas, sementara ke depan Aceh akan menjadi tuan rumah pagelaran olahraga yang lebih besar yakni Pekan Olahraga Nasional (PON) di tahun 2024.
“Pora ini sebagai momentum, tapi ini adalah aset kita banyak acara lain harus kita laksanakan ke depan termasuk PON,” ujarnya.[]
Discussion about this post