MEDIAACEH.CO, Jakarta – Jerawat memang jadi salah satu masalah kulit yang paling sering ditemui. Selain menganggu penampilan, jerawat tentunya juga menurunkan tingkat kepercayaan diri.
Jerawat biasa saja sudah menyebalkan bukan, apalagi kalau jerawat yang hadir adalah jerawat berjenis jerawat batu yang notabene adalah jerawat yang lebih parah kondisinya dibandingkan jerawat biasa.
Kemudian, sebenarnya apa sajakah faktor penyebab timbulnya jerawat batu tersebut? Simak uraiannya di bawah ini, sebagaimana disitat Medicalnewstoday, Kamis (24/5/2017).
Perubahan hormon
Perubahan hormon yang terjadi pada tubuh ini biasanya disebabkan oleh siklus menstruasi, kehamilan, melakoni terapi hormon, hingga stres.
Kosmetik
Pemakaian kosmetik, pengaplikasian kosmetik terutama pada wajah yang dapat menyebabkan wajah menjadi berminyak. Lalu ditambah juga dengan pemakaian sabun cleanser, lotion, dan juga pakaian.
Tubuh terlalu lembap
Tingginya level kelembapan pada tubuh dan keringat yang diproduksi dapat memicu timbulnya jerawat. Terlebih di area wajah yang akhirnya jauh lebih berminyak karena tubuh terlalu lembap, ini merupakan salah satu faktor timbulnya jerawat batu yang paling sering ditemui.
Genetik
Faktor genetik, di mana faktor gen ini membuat sebagaian orang tertentu memang lebih rentan terkena masalah jerawat dibandingkan orang lain. Jika sudah seperti ini, perlu diatasi dengan serius agar keturunan tidak semakin parah miliki jerawat batu.
Efek samping obat-obatan
Mengonsumsi obat-obatan dan kimiawi, seperti misalnya corticosteroids, lithium, phenytoin, dan isoniazid. Di mana zat-zat ini disebutkan bisa menjadi faktor pemicu timbulnya jerawat batu.
Discussion about this post