MEDIAACEH.CO, Jakarta – Kabar pertunangan Raisa Adriana dan Hamish Daud pada Minggu 21 Mei 2017 kemarin, rupanya mampu menghebohkan warganet alias netizen.
Beragam reaksi mereka membanjiri jagat media sosial sejak kemarin hingga hari ini. Penggemar Raisa maupun Hamish mengaku patah hati.
Bahkan, ada yang sampai mengibaratkan pertunangan mereka seperti virus komputer “WannaCry”.
Seperti yang terlihat pada gambar lucu alias meme yang diunggah seorang pengguna Instagram, @jeepiid.
“Akhirnya kena WannaCry juga. Ditebus dgn 300 air mata. Raisa, kamu tegas,” tulisnya dalam gambar yang disertai emoji menangis itu. “#haripatahhatinasional #wannacry,” tambahnya.
Sebelumnya, Hamish dan Raisa dikabarkan melangsungkan pertunangan di kediaman Raisa di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat, Minggu 21 Mei 2017 malam.
Rumor pertunangan Raisa dan Hamish timbul menyusul beredarnya sebuah undangan di media sosial yang bertuliskan “Engagement Ceremony Raisa and Hamish”.
Dalam undangan diduga untuk pertunangan Raisa dan Hamish itu tercantum acara tersebut digelar pukul 19.00 WIB.
Juga ada pesan untuk tak menyebarkan undangan itu karena hanya untuk teman dekat dan sahabat.
Kedekatan Hamish dan Raisa tercium sejak setahun lalu ketika Hamish mengunggah fotonya membonceng pelantun “Terjebak Nostalgia” itu.
Tak lama kemudian, Raisa juga memajang foto kebersamaannya dengan Hamish dalam mobil.
Belum ada pengakuan secara langsung bahwa mereka menjalin cinta, namun saat premier film The Nekad Traveler di CGV Cinemas, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu, Hamish tak ragu menggandeng mesra Raisa.[]
Sumber: Kompas
Discussion about this post