MEDIAACEH.CO, Pidie – Sebanyak 50 unit rumah bantuan pemerintah untuk nelayan miskin yang dibangun di Gampong Mantak Raya, Kecamatan Simpang Tiga, Kabupaten Pidie, hingga kini belum dihuni dan terkesan terlantar.
Rumah tipe 36 itu selesai pembangunannya pada Desember 2015 dari dana APBN memiliki dua kamar tidur, ditambah ruang tamu, dapur dan kamar mandi tersebut tampak tidak terawat.
Beberapa unit diantaranya telah kehilang daun pintu dan mengalami kerusakan di bagian atap akibat diterjang angin.
Sekretaris Daerah Kabupaten Pidie Amiruddin, saat dikonfirmasi menyebutkan, rumah bantuan untuk nelayan miskin tersebut belum diserah terimakan dari pemerintah pusat ke pemerintah setempat, sehingga belum dapat diserahkan kepada penerima manfaat.
“Pemkab Pidie belum mendapatkan berita acara serah terima dari pemerintah pusat, sehingga belum bisa dihuni oleh penerima manfaat,” ujarnya. Jumat 19 Mei 2017
Amir mengatakan, perumahan tersebut juga belum ada aliran listrik dan pekarangannya harus ditimbun agar tidak tergenang air di musim hujan.
“Setelah diterima dari pusat, pemerintah kabupaten juga harus mengalokasikan dana tambahan untuk biaya timbunan dan arus listrik,” ucapnya.[]
Discussion about this post