MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Anggota Komisi III DPR Aceh, Kautsar Muhammad Yus, mengaku pihaknya sejak awal sudah berkali-kali mengingatkan pimpinan Bank Aceh agar sistem syariah dilaksanakan menyeluruh serta bukan hanya ganti nama.
“Sebenarnya sedari awal hal ini sudah kita tanyakan berkali-kali kepada pihak Bank Aceh saat konversi akan dilakukan,” ujar Kautsar kepada mediaaceh.co, Sabtu malam 25 Maret 2017.
“Mereka saat itu menjamin proses perubahan dari konvensional ke syariat tidak akan menggangu akad yang sudah terjadi antara Bank Aceh dengan nasabahnya,” katanya lagi.
Kautsar juga mengaku sedih dengan curhat PNS yang terjerat dengan kredit Bank Aceh. Kasus ini dinilai merupakan satu dari banyak kasus yang belum terungkap.
“Bank Aceh harus mengklarifikasi berita-berita yang berkembang di tengah masyarakat. Jangan sampai muncul ketidak percayaan kepada sistem syariah,” kata politisi Partai Aceh ini lagi. []
Discussion about this post