MEDIAACEH.CO, Langsa – Wali kota Langsa, Usman Abdullah, mengatakan berkembangnya dayah serta majelis-majelis ta'lim di kota Langsa merupakan langkah maju di kota tersebut.
“Alhamdulillah hari ini, akhir-akhir ini kita sudah melihat dan menyaksikan banyak perubahan, kesadaran masyarakat, berdirinya dayah-dayah, tumbuh majelis-majelis ta'lim di kota Langsa, ini langkah maju,” ungkap Usman Abdullah dalam sambutannya di pelantikan Majelis Ta'lim Assunni, Rabu malam, 28 Febuari 2017.
Dia menjelaskan, meskipun pesatnya berdiri organisasi-organisasi Islam di Kota Langsa, tetapi masih banyak tantangan yang dihadapi menyangkut moralitas anak dan pelanggar syariat Islam. Sehingga dibutuhkan pendidikan dan pemahaman agama yang lebih.
“Alhamdulillah dengan terbentuknnya majelis Assunni kota Langsa ini juga nantinya akan memberi kontribusi yang besar kepada pendidikan, agama dan lain sebagainya,” harap wali kota Langsa ini.
Disisi lain, lanjut pria yang akrap disapa Toke Su'um itu, bagaimana satu gampong (desa) di kota Langsa memiliki satu atau dua lembaga pendidikan dayah supaya Langsa terbebas dari pelanggar syariat Islam.[]
Discussion about this post