MEDIAACEH.CO, Aceh Timur – Sempat adu jotos saat perayaan acara Ulang Tahun Kecamatan Banda Alam ke-17 di Desa Pantoen Rayeuk, tim pemenangan calon bupati Aceh Timur H. Hasballah H.M Taib atau Rocky dan tim pemenangan calon bupati Ridwan Abubakar alias Nek Tu akhirnya berdamai.
Perdamaian tersebut berlangsung di Polsek Banda Alam setelah dilakukan lobi antara kedua pihak yang fasilitasi oleh Kapolsek Banda Alam yang diwakili oleh Syarifuddin alias Kumis yang mewakili kubu Nek TU, sedangkan dari kubu Rocky, diwakili oleh Panglima Sagoe Keude Gerbak Zuhri, yang ikut di saksikan oleh kedua pihak nyang bertikai, acara perdamaian ini di fasilitasi oleh Kabag Ops Polres Aceh Timur, Kasat Reskrim, Kasat Intel, dan Kapolsek Banda Alam.
“kita siap berdamai dan kejadian ini kita sudahi disini, tapi kita buat surat perjanjian bahwa masalah ini tidak akan berimbas di kemudian hari. Namun, kalau terjadi lagi kita akan limpahkan ke badan hukum,” ungkap Panglima Keude Gerbak Zuhri kepada mediaaceh.co, Sabtu 28 Mei 2016.
Sementara Syarifuddin Alias Kumis meminta permasalahan ini di selesaikan sesama internal KPA/PA, karena kejadian ini merupakan masalah internal di dalam tubuh KPA.
“Kalau menurut saya, masalah ini di selesaikan di internal. Ayo kita buat rapat dalam tubuh KPA/PA sehingga kedepan tidak terjadi lagi,” ujar Kumis.[]
Laporan: Musliadi
Discussion about this post