MEDIAACEH.CO, Aceh Besar – Seorang santri berhasil menggagalkan aksi pencurian di Dayah Darul Ulum Abu Lueng Ie, Krueng Barona Jaya, Aceh Besar. Sabtu, 9 April 2016.
Pencurian tersebut digagalkan oleh Ikhlas ketika terbangun dari tidur sekitar pukul 23.00 Wib dan melihat seseoramg yang hendak masuk ke kamarnya lewat jendela dan hendak ingin mengambil laptop dan handphone yang terletak di lantai kamarnya.
Ikhlas yang panik kemudian berteriak dan meminta bantuan. Mendengar hal itu, pelaku kemudian langsung kabur lewat belakang.
"Tidak ada barang berharga yang berhasil dibawa kabur pelaku," sebut Ikhlas.
Sementara itu, Ketua Umum Dayah Darul Ulum Abu Lueng Ie, Teungku Muttakin menyebutkan, kejadian tersebut sudah dilaporkan ke pihak kepolisian.
"Dari pihak korban tidak mengalami kerugian apapun,” kata Muttakin.
Muttakin juga meminta para santri tetap siap siaga, agar kejadian pencurian dapat dicegah dan tidak terjadi hal-hal yang tidak dinginkan.[]
Laporan: Muhammad Reza
Discussion about this post