MEDIAACEH.CO – Peringkat dua Atletico Madrid akan bertandang ke markas peringkat 13 Espanyol di jornada 32 La Liga 2015/16, Sabtu (09/4). Pelatih Atletico Diego Simeone bakal memaksimalkan striker Fernando Torres untuk coba mendapatkan tambahan tiga angka.
Setelah melawan Espanyol, Atletico akan menjamu Barcelona di perempat final Liga Champions leg kedua pada tengah pekan. Torres takkan main dalam duel penentuan kontra Barcelona di Vicente Calderon itu menyusul skorsing untuk kartu merah yang dia dapatkan pada leg pertama, di mana dia mencetak gol sebelum diusir dari lapangan.
Simeone pun diyakini akan memberi Torres kesempatan untuk melampiaskan kekecewaannya dengan turun melawan Espanyol dari menit awal. Tak bisa ikut berjuang di Liga Champions, Torres masih sangat dibutuhkan untuk partai melawan tim asal Catalonia lainnya.
Espanyol meraup delapan poin dalam empat pertandingan terakhirnya di La Liga (M2 S2). Espanyol mulai menemukan bentuk permainan terbaik mereka. Ini bisa jadi sedikit masalah bagi Atletico yang coba menghindari kejaran Real Madrid.
Namun, meski ditunggu laga berat melawan Barcelona, dengan pendekatan yang tepat plus semangat Torres untuk mencari pelampiasan, Atletico seharusnya bisa mengamankan poin maksimal.[]
Sumber : Bola.net
Discussion about this post