MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Kepala Sekolah SMA Unggul 2 Kota Banda Aceh, menyedia mesin gingset untuk berjaga-jaga siswanya yang sedang mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2016, Senin 4 April 2016.
SMA Unggul 2 Banda Aceh merupakan, salah satu sekolah dari 18 sekolah yang menggukan ujian berbasis komputer.
Kepala Sekolah Syarwan Joni mengatakan, pihak sekolah menyediakan gingset dikarena sekolahnya merupakan Sebagai sekolah yang menjalan ujian berbasis komputer UNBK. Hal ini dilakukan untuk siap siaga apabila terjadinya pemadaman listrik.
“Kita hanya menyediakan saja, walaupun pln sudah menjamin tidak ada pemadaman listrik tetapi untuk berjaga-jaga, karena kita tidak tahu bagaimana nanti mungkin ada kendala. Gingset ini juga kita sediakan agar peserta yang mengikuti ujian tidak terganggu dan berjalan aman,” tuturnya.
Di SMA 2 Kota Banda Aceh, peserta yang mengikuti ujian sebanyak 286 siswa dari tiga jurusan yaitu, Ipa, Ips dan Bahasa. Syarwan Joni juga menyebutkan, sekolahnya telah memenuhi syarat memiliki kapasistas 110 komputer dan mampu menampung siswa untuk mengikuti ujian.
"Fasiltas untuk menampung siswa dalam mengikuti UNBK ini sudah memenuhi syarat. Kita memiliki komputer sebanyak 110 unit. Dan setiap siswa mengikuti ujian secara bertahap,” jelasnya.[]
Discussion about this post