MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Ketua Perhimpunan Opstetri Ginkologi Indonesia (POGI) Dr dr Andalas SpOG mengatakan, soal kematian ibu dan anak yang terjadi beberapa hari lalu di Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA), adalah sebahagian dari kasus yang terungkap.
“Sebenarnya soal kasus ini juga sudah terjadi sebelumnya, ini adalah dari sebahagian yang terungkap,” kata dr Andalasa saat mengikuti pertemuan bersama anggota komisi VI DPR Aceh, Minggu 3 Maret 2016.
Namun, dr Andalas tidak menyalahi dokter yang menangani korban Suryani tersebut. Dikarenakan sebutnya, dalam proses kebidanan komunikasi bisa terjadi saat hamil dan melahirkan.
“Bisa terjadi oleh siapa saja dan dimana saja,” sebutnya.
Akan tetapi ia menyebutkan, terkait SOP prosedur pelayanan ia belum menemukan ada atau tidak dijalankan di RSIA.
“Terkait SOP prosedur pelayanan, saya belum melihat ada atau tidak di jalankan,” ujar Andalas.[] (zik)
Discussion about this post