MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Sebanyak 16 tim sepakbola anak usia dini berhasil masuk ke babak perdelapan final atau 16 besar Kualifikasi Aqua Danone Nations Cup (DNC) Regional Aceh, setelah perhelatan panjang hari pertama kualifikasi tersebut, yang berlangsung Sabtu 2 April 2016, di Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Banda Aceh.
Tim-tim yang berhasil masuk ke babak perdelapan final tersebut, merupakan juara-juara grup dalam babak penyisihan, yang sebelumnya berjumlah 47 tim dari berbagai daerah di Aceh. Para juara grup tersebut nantinya akan bertanding hari ini Minggu 3 April 2015, untuk memperebutkan juara dan tiket mewakili Aceh dalam laga Final Nasional Aqua DNC 2016 di Jakarta, yang akan dilaksanakan pada Juni mendatang.
“Alhamdulillah babak penyisihan grup di hari pertama Kualifikasi Aqua Danone Cup Regional Aceh telah selesai dan 16 tim berhasil meraih juara grup untuk maju ke babak perdelapan final. Besok di hari kedua mereka akan bertanding hingga ke babak final untuk penentuan juara dan menjadi duta Aceh untuk Finak Nasional di Jakarta nanti,” kata Ketua Panitia Pelaksana Kualifikasi Aqua Danone Nations Cup Regional Aceh, Sabtu (2/4/2016) sore.
Ansar berharap, penghelatan hari kedua turnamen anak usia dini tersebut dapat berjalan dengan baik nantinya, di mana setiap tim dapat bermain dengan sportif.
“Semoga tim-tim yang masuk ke babak perdelapan final, dapat bermain dengan maksimal dan menunjukkan penampilan terbaiknya besok,” harapnya.
Berikut Nama-Nama Tim Juara Grup Kualifikasi AQUA DNC Regional Aceh 2016;
GRUP A
– SSB BARATA REULEUT
GRUP B
– FATIN PUTRA BANNA
GRUP C
– SSB TAMIANG UNITED
GRUP D
– SSB RAJA BARONA
GRUP E
– SSB TUNAS BARU
GRUP F
– SSB TRUMON
GRUP G
– SSB PTB DEWANTARA
GRUP H
– SSB TUNAS PORLAK
GRUP I
– SSB DRAGON FC
GRUP J
– SSB BIJEH MATA
GRUP K
– SSB BAYUNA PUTRA
GRUP L
– SSB COROLLA TIJEUE
GRUP M
– SSB PUTRA PESISIR
GRUP N
– SSB POSILA
GRUP O
– SSB PERSIBAL
GRUP P
– SSB BINA MUDA Aceh Besar. []
Discussion about this post