MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Gubernur Aceh Zaini Abdullah menghadiri acara wisuda 967 lulusan Program Diploma III (D-III), Strata 1 (S1), Program Megister (S2) dan Program Doktoral (S3) di kampus UIN Ar-Raniry,Banda Aceh, Selasa 22 Maret 2016.
Dalam kesempatan itu, gubernur mengajak para lulusan UIN untuk terjun ke dunia usaha guna mengatasi permasalahan minimnya lapangan kerja yang tersedia.
"Lulusan semakin bertambah tapi lapangan kerja masih minim," kata Zaini Abdullah dalam siaran pers yang diterima mediaaceh.co, Selasa 22 Maret 2016.
Guna mengatasi permasalahan tersebut, Zaini Abdullah menyatakan perlunya keterlibatan dan partisipasi aktif seluruh stakeholder, terutama lembaga pendidikan di Aceh, agar dapat membekali peserta didik dengan semangat wirausaha, sehingga mereka lebih siap ketika terjun ke masyarakat nantinya.
"Pemerintah Aceh tentu tidak dapat bekerja sendiri, kami terus berupaya sekuat tenaga agar iklim investasi Aceh dapat terus berkembang, untuk memperluas lapangan kerja yang ada, termasuk melalui Dinas Koperasi dan UKM Aceh yang terus melakukan berbagai program dalam rangka mencetak lebih banyak pengusaha di Aceh," ujar Zaini Abdullah.
Gubernur mencontohkan, saat ini jumlah pengusaha di Indonesia sangat sedikit bila dibandingkan dengan jumlah pengusaha di negara tetangga yang lebih maju dari tingkat perekonomian.
"Pengusaha di Indonesia, pada tahun 2015 hanya berkisar 1,65% dari jumlah penduduk. Bandingkan dengan negara jiran Malaysia yang mencapai 5%, dan Singapura 7%. Semakin tinggi jumlah pengusaha, maka semakin banyak angkatan kerja yang bisa diserap," kata Zaini.
Kepada para wisudawan dan wisudawati Gubernur Zaini berpesan agar para lulusan dapat menguasai teori dan terus menggali pengalaman lebih mendalam melalui praktek dalam kehidupan sehari-hari.
"Ingatlah, prosesi wisuda ini bukanlah akhir dari perjalanan, tapi justru merupakan permulaan kehidupan yang sebenarnya," ujarnya.[]
Discussion about this post