MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Anggota DPD RI asal Aceh, H. Sudirman menyerahkan bantuan kepada Anita, ibu dua anak yang seringkali tidur dan tinggal di halte terminal Keudah, Banda Aceh. Perempuan berusia 33 tahun ini sering tidur di halte terminal bersama kedua buah.
"Alhamdulillah untuk saat ini kita telah membantu memberikan modal usaha untuk Anita. Sekarang ibu Anita dan kedua anaknya tidak perlu lagi tidur di halte terminal Keudah karena Haji Uma telah membantu menyewakan satu unit kedai sederhana di desa Tanjung, Lhoknga," kata staf pribadi Haji Uma, Muhammad Daud kepada mediaaceh.co, Minggu malam, 20 Maret 2016.
Menurutnya, pemberian bantuan tersebut merupakan wujud dan rasa kepedulian Haji Uma terhadap kondisi Anita yang kini harus menjadi tulang punggung kedua putranya. Haji Uma menyerahkan satu unit kedai berukuran 4×6 meter, alat-alat dapur dan modal usaha.
"Harapan kita ke depan, Anita bisa lebih mandiri dan mampu menafkahi kedua anaknya. Apalagi sudah tiga tahun terakhir ibu Anita tidur di halte terminal yang beratapkan langit. Hal ini berdampak buruk bagi kesehatannya dan kedua buah hatinya, apalagi kalau hujan turun," katanya.
Sementara itu, Haji Uma juga berharap kepada Pemeritah Kota Banda Aceh agar mencari solusi untuk menertibkan para gelandangan di terminal Keudah.
Menurutnya, usai menertibkan gelandangan tersebut, agar terminal Keudah bukan menjadi tempat tinggal. Pemko Kota Banda Aceh untuk menempatkan petugas Satpol PP/WH di seputara terminal Keudah.
"Harapan kita ke depan jangan ada lagi gelandangan berkeliaran di situ. Para gelandangan yang selama ini tinggal di halte ini akan dipulangkan ke daerah asal dengan diberikan sedikit modal usaha. Apalagi selama ini saya sering mendapat laporan warga disini juga ada ABG di bawah umur yang tidur bercampur-campur antara laki-laki dan perempuan. Seharusnya ini yang harus diprioritaskan dulu oleh Pemko Banda Aceh untuk memberantas penyakit sosial ini," kata Haji Uma.
Discussion about this post