MEDIAACEH.CO, Italia – Penyerang Juventus, Alvaro Morata, akhirnya buka suara ihwal penampilannya yang menurun pada musim ini. Pemain 23 tahun ini menyebut bahwa ia memiliki banyak masalah, termasuk di luar lapangan.
Sebelum mencetak gol pada laga kontra Inter Milan di Coppa Italia 28 Januari 2016, kali terakhir Morata mencetak gol terjadi pada bulan Oktober tahun yang lalu.
“Ini sungguh tidak mudah. Saya sudah melewati periode yang sulit dan berharap bisa lebih baik saat ini,” ujar Morata.
“Saya juga memiliki beberapa masalah di luar sepakbola, saya bisa pastikan bahwa hal tersebut tidak akan mempengaruhi penampilan saya,” ujarnya.
Ihwal gol pada laga kontra Inter, Morata tak lupa mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan yang selama ini selalu mendukungnya.
“Saya ingin mengucapkan terimakasih kepada semua orang, mereka luar biasa. Mereka berada di belakang saya pada situasi apapun,” katanya.
Sumber: Bola.net
Discussion about this post