MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Tuha Peut Partai Aceh, Zakaria Saman, membantah soal isu yang mengatakan dirinya didukung penuh sebagai calon gubenur Aceh pada pilkada 2017 mendatang oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.
Tuha Peut Partai Aceh yang sering di panggil Apa Karya ini mengatakan, sama sekali tidak mengetahui perihal tersebut.
“Lon hana kuteupeu sapeu, hana dipeugah bak lon, neu cuba tanyong langsong bak gobnyan, (Saya tidak tau sama sekali, tidak dibilang kepada saya, coba tanyakan langsung kepada beliau (Jusuf Kalla),” kata Apa Karya saat dihubungi mediaaceh.co via telepon seluluer, Senin, 25 Januari 2015.
Apa Karya juga mengatakan, hal tersebut adalah propoganda orang untuk mengadu domba dirinya.
“Nyo adalah propaganda untuk meupake, (Ini adalah propaganda untuk jadi ribut),” ujar Apa Karya.
Soal isu JK memberikan sonkongan dana sebesar 30 Milyar rupiah, Apa Karya menyebutkan itu adalah fitnah dan dia meminta agar jangan mendengarkan informasi yang tidak jelas sumbernya dari mana.
“Jangan suka mendengar omongan orang yang tidak jelas informasinya dari mana, yang ada ujung betengkar apa lagi ini masalah duit,” ujarnya.
Ia juga menyebutkan, pencalonan dirinya sebagai Gubenur Aceh pada Pilkada 2017 mendatang, akan bersiat netral dan tidak ada orang pihak ketiga.
“Saya tetap berusah semampu saya, saya akan netral jadi tolong jangan ada isu yang bukan-bukan,” tegasnya.[] (zik)
Discussion about this post