MEDIAACEH.CO, Banda Aceh – Mantan Kombatan GAM, Gumarni Arfan mengatakan membangun Aceh harus dimulai dengan pemahaman kesamaan persepsi dengan semua pihak.
“Yang harus dilakukan Pemerintah Aceh adalah pemahaman kesamaan persepsi. Artinya bahwa apa yang dilakukan pemerintah sekarang adalah untuk kesejahteraan rakyat Aceh,” kata Gumasrni kepada mediaaceh.co di Banda Aceh, Kamis 14 Januari 2016.
Menurutnya, masalah yang dihadapi di Aceh adalah masalah kesejahteraan. “Ini yang harus dilakukan pemerintah Aceh seharusnya,” ujarnya.
Karena itu, ia meminta agar pemerintah Aceh mengutamakan kesejahteraan masyarakat dan meminta agar semua pihak mengkampenyekan apa yang dilakukan pemerintah Aceh sekarang adalah untuk kesejahteraan.
“Masyarakat harus merasa nyaman dengan kehadiran pemerintah, denga cara mewujudkan kesejahteran, kalau tidak, akan timbul konflik baru,” ujarnya.
Discussion about this post