MEDIAACEH.CO, Lhoksukon – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Aceh Utara melaksakan musyawarah dengan tema “Membumikan Politik Rahmatan Lil Alamin” yang diikuti oleh 16 DPAC se-Kabupaten Aceh Utara, di Aula Panti Asuhan Muhammadiyah, Lhoksukon, Aceh Utara, Minggu, 27 Desember 2015.
Berdasarkan hasil musyawarah dan mufakat, terpilihlah Idris sebagai pucuk pimpinan DPC PKB Aceh Utara untuk periode 2015-2020.
Amrizal mewakili DPW PKB Aceh dalam sambutannyamengatakan, PKB dilahirkan oleh rahim Nahdlatul Ulama (NU), maka oleh sebab itu perjuangan PKB adalah perjuangan NU.
Dia berharap kepada ketua terpilih untuk terus bersinergi dengan pemerintah setempat dan membangun konsolidasi PAC untuk pemenangan pemilu pada 2019 mendatang.
“Teruslah menjalin silaturahim dengan pengurus dan Banom NU di Aceh Utara,” kata Amrizal.
Sementara itu, Ketua terpilih Idris dalam sambutannya berjanji akan membawa PKB sesuai dengan mabda siyasi partai. dalam waktu dekat setelah pelantikan pengurus baru akan melaksanakan pendidikan kader bangsa I.
“Kita akan melakukan kaderisasi untuk pemenangan pada pemilu 2019 nanti” kata Idris.[]
Discussion about this post